Notification

×

Iklan

Iklan

Politeknik Negeri Kupang Lepas 62 Mahasiswa Ikut Pertukaran Mahasiswa Merdeka 3 di 10 PT

Jumat, 04 Agustus 2023 | 4:25 PM WIB | Di Baca 0 Kali Last Updated 2023-08-04T08:25:46Z


Direktur Politeknik Negeri Kupang bersama 62 mahasiswa ikut program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 3. Jumat, 04/08/23. (Foto: Nixon Tae).

Kupang,Timorexotic.com|| Kampus Politeknik Negeri Kupang melepas 62 Mahasiswa ikut program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 3 (PMM3) Tahun Akademik 2023/2024. Dengan mengusung tema "Bertukar Sementara, Bermakna Selamanya".


Para mahsiswa itu akan belajar selama 1 semester (6 bulan) di 10 perguruan tinggi vokasi se Indonesia. Tujuan program tersebut untuk memperluas wawasan kebangsaan mahasiswa, selain matakuliah di PNK. 


Pelepasan 62 Mahasiswa itu oleh Direktur Politeknik Negeri Kupang, Frans Mangngi, ST.,M.Eng di auditorium PNK pada Jumat, 04 Agustus 2023.


"Proses pendaftaran program ini mahasiswa mendaftar secara online, dari 16 prodi di PNK terdapat 100 lebih mahasiswa yang mendaftar dan lolos seleksi 62 orang, disana akan mendapatkan 6 SKS wawasan kebangsaan, nanti setelah mereka pulang dari sana akan mendapatkan 16 SKS atau 20 SKS kami akui, walaupun mata kuliah tidak sama dengan kurikulum di PNK karena ini program pemerintah," jelas Frans. 


62 mahasiswa itu akan mendapatkan transkrip nilai berbeda dengan mahasiswa yang tidak mengikuti program tersebut. Selain itu, Frans Mangngi mengungkapkan bahwa PNK telah memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk maksimal 3 semester di luar program studi dalam kampus. 


Lanjutnya, dari semua politeknik telah mendapatkan letter of acceptance (LoA), masiswa akan berangkat secara bertahap sesuai dengan jadwal perguruan tinggi masing-masing di dalam bulan agustus, bahkan dari Universitas Gajah Mada telah mengirimkan tiket kepada mahasiswa.


"Adik-adik diharapkan untuk menjaga nama baik masing-masing dan keluarga, karena jika adik-adik sudah menjaga nama baik sendiri tentu menjaga nama baik kampus PNK, ingat marwah budaya dari NTT, silahkan promosikan budaya NTT ke daerah-daerah atau kampus yang adik-adik tujui, sampai di tempat orang harap jaga komunikasi dengan baik," pesan Direktur PNK.


Semua biaya 62 mahasiswa itu ditanggung oleh pemerintah pusat lewat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 


"Kami mengijinkan adik-adik kesana tentu kami memilki tanggungjawab, ketika mereka mendapatkan kendala selalu sampaikan ke kemi melalui grup whatsapp, semua pimpinan perguruan tinggi telah kami hubungi untuk siap menerima kedatangan adik-adik mahasiswa kita disana," ujar Frans.


Dia juga berharap kepada 62 mahsiswa itu, bukan saja belajar akademik tetapi lebih belajar menegnal budaya orang lain serta mampu bersosialisasi dengan teman-teman mereka yang dari sabang sampai merauke yang mengikuti program tersebut.


62 mahsiswa itu dari 8 program studi di Politeknik Negeri Kupang akan lakukan pertukaran mahsiswa di 10 Perguruan Tinggi itu yakni; 


1 POLITEKNIK NEGERI JAKARTA (4 orang)

2 POLITEKNIK NEGERI MEDAN (7 orang

3 POLITEKNIK NEGERI SEMARANG (2 orang)

4 UNIVERSITAS GADJAH MADA   (1 orang)

5 POLITEKNIK NEGERI MALANG (13 orang)

6 POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA (7 orang)

7 UNIVERSITAS AIRLANGGA ( 4 orang)

8 POLITEKNIK NEGERI MADIUN (9 orang)

9 UNIVERSITAS PADJAJARAN (8  orang)

10 POLITEKNIK NEGERI BATAM (8 orang)


8 Program Studi itu yakni;

D3 AKUNTANSI (2)

D4 AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK (28)

D4 PERANCANGAN JALAN DAN JEMBATAN (3)

D4 TEKNIK MESIN PRODUKSI DAN PERAWATAN (1)

D4 MANAJEMEN PERUSAHAAN (11)

D3 ADMINISTRASI BISNIS (6)

D4 PERHOTELAN (1)

D4 USAHA PERJALANAN WISATA (10)

Penulis: Nixon Tae 








×
Berita Terbaru Update