Notification

×

Iklan

Iklan

Kelurahan Naikoten 2 Gelar Festival Budaya Etnis Flores, Sambut HUT RI ke-78

Senin, 07 Agustus 2023 | 4:19 PM WIB | Di Baca 0 Kali Last Updated 2023-08-07T08:19:56Z
Festival Budaya Etnis Flores di Kelurahan Naikoten 2. Senin,07/08/23. ( Foto: Nixon Tae).

Kupang,Timorexotic.com|| Pemerintah Kota Kupang melalui Kelurahan  Naikoten 2 menggelar festival budaya dan berbagai macam lomba, kegiatan tersebut dalam rangka menyambut hari ulang tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-78, terselenggara pada 7-8 Agustus 2023 di halaman gereja St. Yoseph Naikoten.


Festival itu dibuka oleh Penjabat Wali Kota Kupang George Hadjoh pada Senin,07 Agustus 2023.


Terdapat berbagai macam lomba seperti; Fashion show etnis flores, lari karung, gigit sendok, makan kerupuk. Selain itu ada juga pameran UMKM, Pasar murah, pelayanan kesehatan gratis, live musik, pentas seni tari (Ia'i gawi dan dolo-dolo, pentas seni suara (lagu daerah flores), pentas dance (karang taruna). 

Pada kesempatan itu Lurah Naikoten 2, Konstantini A.G.R. Adam,SE, yang akrab disapa Fani Adam menyampaikan bahwa festival yang dikemas dalam nuansa etnis Flores itu dengan alasan warganya lebih dominan berasal dari Pulau Flores.


"Kita di Kelurahan Naikoten 2 laksanakan festival etnis Flores ini karena warga disini lebih dominan berasal dari Pulau Flores. Kita juga lakukan ini untuk memeriahkan HUT RI ke-78," jelas Fani.


Sebagai Lurah Naokoten 2, Fani juga berharap festival tersebut selalu digelar setiap tahun. "Kita berharap kegiatan seperti ini terus digelar agar budaya daerah terus dilestarikan," harapnya.

Penulis : Nixon Tae 

×
Berita Terbaru Update